Pemkab Banjar Raih Penghargaan Capaian Monitoring Center for Prevention (MCP) 2024 dari KPK RI

    WARTABANJAR.COM, YOGYAKARTA- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI memberikan Penghargaan Capaian Monitoring Center for Prevention (MCP) 2024 kepada Pemerintah Kabupaten Banjar, sebagai peringkat kedua Indeks Pencegahan Korupsi Daerah (IPKD) kategori Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota se Kalimantan Selatan dengan nilai 96,66.

    Penghargaan tersebut diserahkan langsung Ketua KPK RI, Setyo Budiyanto, kepada Bupati Banjar, H. Saidi Mansyur diwakili Sekda H.M. Hilman saat Rapat Koordinasi Penguatan Kepala Daerah Bebas Korupsi, di Jogja Expo Center, Yogyakarta, Rabu (19/3/2025).

    Penghargaan tersebut merupakan apresiasi kepada pemerintah daerah untuk kerja keras seluruh jajarannya dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan berintegritas dalam upaya pencegahan korupsi.

    Ketua KPK RI, Setyo Budiyanto meminta kepada semua kepala daerah untuk mengingatkan seluruh ASN-nya agar menjaga angka yang diraih menjadi lebih bagus dari tahun ke tahun.

    BACA JUGA: Besaran Pembayaran Zakat Fitrah dan Fidyah Berupa Beras & Uang Kota Banjarmasin untuk Idul Fitri 1446 H

    “Malu hati kalau angka naik turun naik turun, kalau bisa naik, naik dan naik,” ujarnya.

    Menurutnya setiap tindakan kecil melawan korupsi adalah langkah besar mencapai kesejahteraan dan keadilan bagi masyarakat.

    Ia berharap para kepala daerah bisa mengimplementasikan hasil rakor di daerah masing-masing.

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Tertangkap di Tepi Sungai! Pria Muda di Batulicin Simpan 15 Butir Zenith

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI