Selain itu, Polda Kalsel akan terus memonitor dan melakukan pengecekan ke pasar-pasar tradisional maupun modern di wilayah Kalimantan Selatan.
“Hal ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari, serta dapat menjaga stabilitas harga bahan pokok dipasaran,” tegas Kombes Pol Adam.
Dari hasil pengecekan tim Satgas Pangan Polda Kalsel, harga bahan pokok di wilayah Banjarbaru relatif stabil dan sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET).
Baca juga: Ditreskrimsus Polda Kalsel Cek Minyak Goreng MinyaKita di Pedagang Jalan Kelayan B
Tak hanya itu, Satgas Pangan Polda Kalsel juga menghimbau masyarakat untuk melaporkan jika menemukan praktik penimbunan atau penjualan di atas HET melalui saluran pengaduan yang telah disediakan atau mendatangi Kantor kepolisian terdekat.
“Hal ini dilakukan untuk memastikan tidak ada praktik penimbunan, manipulasi takaran, atau penjualan di atas HET yang telah ditetapkan pemerintah,” pungkas Kombes Pol Adam. (IKhsan)
Editor: purwoko