Kecelakaan di Lingkar Selatan: Pemotor Tewas, Sopir Truk Tronton Diduga Kabur

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Gubernur Soebardjo atau jalan tol Lingkar Selatan, Selasa (18/3/2025).

    Kecelakaan ini melibatkan kendaraan roda dua (R2) dengan truk jenis tronton.

    “Lokasi kejadian dekat Pemangkih,” ujar warga melalui pesan WAG yang diterima wartabanjar.com.

    Dari informasi yang didapat, sopir tronton diduga kabur dan meninggalkan mobilnya di lokasi kejadian.

    Baca juga:BREAKING NEWS : Kecelakaan di Lingkar Selatan Melibatkan R2 dan Tronton, Pemotor Luka Parah

    “Tidak ada lagi sopirnya, kosong. Kabur sopirnya,” ujar warga dalam video yang beredar di WAG.

    Sementara itu, untuk kondisi pemotor, kabar terakhir yang diterima wartabanjar.com, korban meninggal dunia dan telah dievakuasi ke rumah sakit.

    “Untuk korban dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Ulin Banjarmasin. Posisi ambulance sudah di Pemangkih Laut,” ujar rekanan. (Ahmad Raihan)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Tinjau Operasi Pasar Pangan Murah di Banjarbaru, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Harga Bahan Pokok Terjangkau

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI