Barcelona vs Benfica: Duel Sengit Penentuan Tiket Perempat Final Liga Champions

    WARTABANJAR.COM – Pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Barcelona vs Benfica akan berlangsung di Estadi Olímpic Lluís Companys pada Rabu (12/3/2025) pukul 00.45 WIB. Dengan selisih satu gol, laga ini masih sangat terbuka bagi kedua tim.

    Barcelona Pede dengan Modal Positif

    Seperti dikutip di Beritasatu.com, tuan rumah datang dengan kepercayaan diri tinggi. Blaugrana mencatat 10 laga tak terkalahkan, delapan di antaranya berakhir dengan kemenangan. Pasukan Hansi Flick juga memiliki keuntungan setelah menang 1-0 di leg pertama di markas Benfica.

    Momentum positif ini harus dipertahankan saat menjamu Benfica. Barcelona juga lebih bugar karena laga melawan Osasuna akhir pekan lalu ditunda, memberikan waktu istirahat lebih banyak dibanding sang lawan.

    Benfica Siap Bangkit dan Balikkan Keadaan

    Meski kalah di leg pertama, Benfica tetap menjadi ancaman serius. The Eagles hanya mengalami satu kekalahan dalam 10 laga terakhir, dengan delapan kemenangan dan satu hasil imbang. Catatan impresif ini membuat mereka terus menempel Sporting CP di puncak klasemen Liga Portugal.

    Rekor tandang pasukan Bruno Lage juga patut diwaspadai. Vangelis Pavlidis dan kolega meraih empat kemenangan beruntun di laga tandang, mencetak tujuh gol, dan tiga kali clean sheet, termasuk kemenangan 3-0 atas Nacional di Liga Portugal.

    Dalam dua pertemuan terakhir, Benfica mampu merepotkan pertahanan Barcelona. Namun, pada leg pertama, solidnya lini belakang Blaugrana membuat mereka kesulitan mencetak gol. Tantangan bagi Barcelona adalah tetap kokoh meski kehilangan Pau Curbasi yang mendapat kartu merah di leg pertama.

    Baca Juga :   Timnas Indonesia Makin Kuat dan Lengkap! Joey, Dean dan Emil Disumpah Resmi Jadi WNI

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI