WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- tvN telah mengunggah cuplikan baru drama The Divorce Insurance, Jumat (7/3/2025).
The Divorce Insurance merupakan komedi romantis yang dibintangi oleh Lee Dong Wook sebagai Noh Ki Jun, seorang aktuaris asuransi di tim pengembangan produk inovatif Plus Insurance.
Sekadar informasi, mengutip Wikipedia, aktuaris (bahasa Belanda: actuaris, bahasa Inggris: actuary) adalah seorang ahli yang bekerja di bidang pengukuran dan manajemen risiko serta ketidakpastian dalam usaha.
Bidang ilmu yang ditekuninya disebut ilmu aktuaria.
Secara tradisional, bidang tersebut dibagi dua, yaitu aktuaria jiwa dan aktuaria umum (bukan jiwa).
Aktuaris di bidang jiwa bekerja dengan produk-produk seperti asuransi jiwa, asuransi kesehatan, dan sistem dana pensiun dan menganalisa risiko terkait kematian (mortalitas), penyakit (morbiditas), dan investasi, sementara aktuaris di bidang bukan kejiwaan bekerja di bidang umum seperti asuransi kendaraan bermotor, asuransi rumah, kompensasi pekerja, dan asuransi pelayaran.
Nah, di drama ini, Noh Ki Jun bekerja sebagai aktuaris asuransi yang mengurusi dampak kerugian akibat perceraian.
Kembali ke cerita, setelah mengalami tiga kali perceraian, Noh Ki Jun muncul dengan ide rencana “asuransi perceraian.”
Cuplikan yang baru saja dirilis menampilkan Noh Ki Jun yang memaparkan konsep asuransi perceraian.
Video dimulai dengan seseorang yang bertanya dengan marah, “Apakah Anda serius mengungkit-ungkit perceraian pada orang-orang yang akan menikah? Apakah Anda menghasut perceraian sekarang?”