WARTABANJAR.COM, PARIS – Tim-tim ternama di Liga Inggris mampu menjawab hadangan pertama di babak 16 besar Liga Champions dengan meyakinkan. Setelah Arsenal yang mampu menghajar PSV Eindhoven dengan skor fantastis, kini Liverpool memenangi laga berat di laga tandang melawan raksasa Prancis, PSG.
Harvey Elliott menjadi pahlawan kemenangan Liverpool atas tuan rumah Paris Saint-Germain (PSG) dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions yang berkesudahan 1-0 di Parc des Princes, Paris pada Kamis (6/3/2025) dini hari WIB.
Baca juga:HASIL Liga Champions: Raphinha Cetak Gol Gemilang, dengan 10 Orang Barcelona Tundukkan Benfica 1-0!
Liverpool pun berpeluang besar lolos ke perempat final karena akan tampil sebagai tuan rumah dalam laga leg kedua Rabu pekan depan, demikian unggahan laman UEFA.
Lebih meyakinkan lagi performa Arsenal yang mampu menang 7-1 di laga tandang, sehingga mereka pun disebut-sebut telah melangkahkan sebelah kaki di babak perempat final. Lantas siapa yang lebih besar berpeluang juara Liga Champions di antara dua tim teratas Liga Primer itu?
Legenda Arsenal Thierry Henry menyebut Arsenal memiliki kans besar mengangkat piala lambang supremasi di Eropa. Menurut Henry, Arsenal bisa saja fokus mengejar gelar juara Eropa tersebut musim ini karena lebih sulit mengejar Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris dengan selisih 13 poin.
“Kita sudah tahu bahwa (persaingan) Liga Premier sudah selesai, bila tidak ada hal-hal yang mengejutkan terjadi,” lanjutnya.
Namun, Henry menegaskan jalan yang harus dilalui Arsenal dalam fase gugur juga tidak mudah karena harus melawan tim kuat seperti juara bertahan Real Madrid atau Atletico Madrid.
“Bila Anda mau jadi juara, Anda harus siap melawan tim-tim besar. Arsenal harus berhadapan dengan Real Madrid atau Atletico Madrid di perempat final, mereka harus bisa melaluinya,” tutup Henry yang mengoleksi dua gelar juara Liga Inggris bersama The Gunners.
Ia yakin Arsenal dan Liverpool sama-sama berpeluang hingga final.
Arsenal dianggap telah menginjakkan satu kakinya di perempat final Liga Champions setelah menghancurkan PSV Eindhoven 7-1 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu dini hari WIB kemarin.
Ketujuh gol dicetak masing-masing oleh Timber, Nwaneri, Merino, Trossard, Calafiori, dan brace Odegaard.
Liverpool tampil brilian