Dedi Mulyadi Tegur Istri Wali Kota Bekasi yang Pilih Mengungsi ke Hotel Saat Banjir

     

    WARTABANJAR.COM, BEKASI – Situasi banjir cukup tidak mengenakkan, apalagi bagi para pejabat dan keluarga yang biasa dalam kondisi serba nyaman. Tindakan yang menarik perhatian publik dilakukan istri Wali Kota Bekasi.

    Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi menyampaikan teguran secara lisan terhadap istri Wali Kota Bekasi Tri Adhianto yaitu Wiwiek Hargono yang memilih mengungsi di salah hotel di Bekasi, Jawa Barat.

    Baca juga:GILA! Warganya Sengsara karena Banjir, Istri Wali Kota Bekasi Malah Membagikan Video Ngungsi ke Hotel Horison

    Padahal, masyarakat Kota Bekasi sedang berjibaku menghadapi banjir yang terjadi sejak beberapa hari ke belakang. Informasi itu beredar luas di media sosial, termasuk di akun Instagram @infonbekasi dan @ceklisbogor, Rabu, 5 Maret 2025.

    “Tidak ada sanksi, karena itu wewenang Menteri Dalam Negeri. Tapi sebagai Gubernur bisa melakukan pembinaan berupa teguran. Saya sampaikan teguran pada istri wali kota bekasi untuk mengubah sikapnya,” kata Dedi Mulyadi di kantor BPK, Kota Bandung, Rabu.

    Dedi ini menyayangkan sikap istri Wali Kota Bekasi yang memilih mengungsi di hotel. Sebagai pendamping dari pejabat, sang istri seharusnya bisa sama-sama merasakan apa yang diderita masyarakat.

    Apalagi, seorang istri pejabat juga punya kewajiban melayani masyarakat. Mengingat, istri dari seorang kepala daerah merupakan Ketua Tim Penggerak PKK.

    Dedi menegaskan, setiap pejabat wajib berada di tengah masyarakat yang sedang mengalami kesulitan.

    “Saat masyarakat mendapatkan musibah, pejabat dan istri pejabat harus ada di tengah masyarakat agar merasakan apa yang diderita masyarakat,” ujarnya.

    Baca Juga :   Gunung Semeru Erupsi Lagi, Tinggi Kolom Letusan Capai 1.100 Meter

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI