Head to Head Barito Putera Hadapi PSS Sleman, Duel Dua Tim Berbeda Tren

     

    WARTABANJAR.COM, SOLO – Pertemuan dua tim terluka bakal tersaji di Stadion Manahan Solo pada Senin (3/3) malam, dengan menyajikan Barito Putera menghadapi tuan rumah PSS Sleman.

    Barito Putera yang sedang mengalami peningkatan performa dari dua laga terakhirnya pada lanjutan BRI Liga 1 2024-25, dianggap sebagai ancaman serius oleh PSS Sleman yang kini berjuang lepas dari zona degradasi.

    Baca juga: Aturan Baru Sepakbola: Kiper Terlalu Lama Pegang Bola Bakal Dihukum Tendangan Sudut

    Usai menjalani serentetan kekalahan, Super Elja pun menyatakan ingin mendulang poin dari sang tamu Laskar Antasari.

    Optimistisme PSS Sleman beradasar alasan catatan apik saat berhadapan dengan Barito selama ini.

    Dalam rekor pertemuan keduanya di lima pertandingan terakhir, PSS menang empat kali, sedangkan Barito menang satu kali.

    Meski punya catatan apik saat berjumpa Barito, PSS kini tengah didera paceklik kemenangan. Di lima laga terakhir PSS menderita lima kekalahan.

    Terakhir, PSS tumbang di Stadion Gelora Kie Raha oleh Malut United.

    Sementara sang tamu datang dengan catatan cemerlang yakni meraih tiga kali menang, satu kali imbang dan satu kali seri di lima laga terakhir liga 1.

    Teranyar, Laskar Antasari bahkan menumbangkan Bali United dengan skor 3-1.

    Selain itu dari sisi klasemen, Barito berada di atas PSS yakni di posisi 13 dengan raihan 25 poin. Sementara PSS kini masih terjerembab di zona degradasi tepatnya di posisi 17 dengan raihan 19 poin.

    Persiapan panjang

    Pelatih Kepala PSS Sleman, Pieter Huistra mengaku persiapan tim berlangsung cukup baik. Huistra mengaku memiliki waktu persiapan yang jauh lebih panjang ketimbang saat timnya bertemu Malut United.

    Baca Juga :   37 Atlet Bola Basket Tanah Bumbu Ikuti Kejurprov Kalsel 2025 di Banjarbaru

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI