Masih Musim Banjir Rob, Ketinggian Air di Sejumlah Lokasi di Banjarmasin Barat 10-20 Sentimeter

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Laporan terbaru kondisi ketinggian air banjir rob di sejumlah kawasan di Kecamatan Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

    Pemantauan dilakukan Regu II Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarmasin pada Rabu (1/1/2025) malam di 4 lokasi.

    Berdasarkan hasil pemantauan itu, ketinggian air bervariasi antara 10-20 sentimeter.

    Berikut ini hasil pemantauan tersebut:

    BACA JUGA: Kronologi Tabrakan Truk Tronton vs Truk Flat Deck di Tanjung, Polres Tabalong Ungkap Fakta ini

    1. Jalan Teluk Tiram Darat, Kelurahan Telawang, Kecamatan Banjarmasin Barat: Kondisi air pasang setinggi 15 sentimeter.
    2. Jalan Keramat Basirih, Kelurahan Basirih, Kecamatan Banjarmasin Barat: Kondisi air pasang setinggi 20 sentimeter.
    3. Jalan Zafri Zam Zam, Kelurahan Teluk Dalam, Kecamatan Banjarmasin Barat: Kondisi air pasang setinggi 15 sentimeter.
    4. Jalan Zafri Zam Zam, Kelurahan Kuin Cerucuk, Kecamatan Banjarmasin Barat: Kondisi air pasang setinggi 10 sentimeter.

    (yayu)

    Penyunting: Yayu

    Baca Juga :   TNI AU Tambah Radar Baru di Banjarbaru, Tingkatkan Pertahanan Udara Nasional

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI