Berlaga di GOR SKB Banjarmasin, Tanah Bumbu Raih Juara 1 dan 3 Festival Bola Voli Tingkat Kalsel

    Selanjutnya, pada babak semifinal, Tim Voli Tanah Bumbu mengalahkan Tim Voli Gunung Sambung Kabupaten Banjar dengan skor 3-0.

    Pada pertandingan final, Tim Voli Tanah Bumbu mengalahkan Tim RAS Berjaya Tanah Laut.

    Adapun Tim Voli Putera Tanah Bumbu diperkuat oleh Komang Yudi, M Umar, Nanda, Dwi Andida, Ghani, Andre Al Fais, Deby, Rifa’i, Febri, Denish, dan Jaya.

    Sementara untuk Tim Voli Puteri Tanah Bumbu, pada pertandingan pertama berhasil mengalahkan Remaba Banjarbaru dengan skor 3-0.

    Pada babak semifinal, Tim Voli Puteri Tanah Bumbu kalah dengan skor 2-3 melawan Tim Juragan Travel Banjarbaru.

    Untuk perebutan juara 3, Tanah Bumbu berhasil mengalahkan Tim Voli Revox Banjarbaru dengan skor 3-o.

    Tim Bola Voli Puteri Tanah Bumbu diperkuat oleh Elisa, Nisa, Endang, Dewi, Syifa, Yunita, Alin, Citra, Ririn, dan Sifa.

    BACA JUGA:Perbasi Tanah Bumbu Gelar Rapat Kerja Tahunan: Evaluasi Program 2024 dan Target 2025

    Penyerahan Trofi

    Adapun penyerahan trofi dilakukan langsung Plt Kadispora Kalsel, Diauddin diwakili oleh Kabid Pembudayaan Olahraga Budiono didampingi Kasi Pengembangan Olahraga Rekreasi, Tradisional dan Layanan Khusus, Rijal Hamid, Minggu (22/12/2024).

    Usai menyerahkan hadiah, Budiono mengucapkan selama kepada para pemenang festival bola voli tahun 2024.(*/ddi)

    editor: nur muhammad

    Baca Juga :   Kolaborasi dengan PT BIB, Bupati Zairullah Resmikan Arboretum Batulicin, Kini Bernama Arboretum at-Ta'if

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI