Dinas PUPR Banjar Raih Penghargaan Terbaik 1 Penyelenggaraan Jasa Konstruksi dari Kementerian Pekerjaan Umum

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA- Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Banjar meraih penghargaan sebagai peringkat pertama kategori Organisasi Perangkat Daerah dalam pembinaan penyelenggaraan jasa kontruksi terbaik tingkat Kabupaten dari Kementerian Pekerjaan Umum belum lama ini.

    Prestasi itu kemudian diapresiasi oleh Pemerintah Kabupaten Banjar.

    Dalam Apel Hari Kesadaran Nasional di lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar yang digelar dengan petugas dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), di halaman Kantor Bupati Banjar Martapura, Senin (18/11/2024) pagi, Pembina apel Pjs. Bupati Akhmad Fydayeen diwakili Sekda Banjar, H.M. Hilman dalam amanatnya menyampaikan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Dinas PUPR Banjar.

    Penghargaan ini, katanya, adalah bukti nyata dari kerja keras, inovasi dan dedikasi Pemkab Banjar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    “Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi perangkat daerah lainnya agar selalu berkinerja unggul,” ucapnya.

    Hilman juga mengingatkan kembali pentingnya menerapkan Core Value BerAKHLAK dalam keseharian sebagai ASN, nilai-nilai ini Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif adalah panduan yang harus diwujudkan dalam setiap keputusan dan tindakan.

    “Dengan menjalankan nilai-nilai BerAKHLAK, kita tidak hanya meningkatkan kepercayaan masyarakat tetapi juga membangun organisasi yang profesional dan berintegritas,” ungkapnya.

    Baca Juga :   Begal Kurir Shopee Express di Kotabaru Ternyata Rekayasa

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI