Kisah di Balik Nama RSUD Datu Kandang Haji : Mengambil Berkah Ulama Kharismatik Balangan

    WARTABANJAR.COM, PARINGIN – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Datu Kandang Haji yang berlokasi di Kabupaten Balangan tidak hanya dikenal sebagai pusat pelayanan kesehatan, tetapi juga menyimpan filosofi mendalam di balik penamaan rumah sakit tersebut.

    Nama “Datu Kandang Haji” diambil dari seorang ulama kharismatik yang sangat dihormati di Balangan, yakni Datu Kandang Haji.

    Direktur RSUD Datu Kandang Haji Balangan, Sudirman, mengatakan, nama itu di berikan oleh Bupati Balangan, H. Abdul Hadi yang mana tujuannya itu tidak lain dan tidak bukan yakni semata mata untuk mengambil berkah dari sang ulama kharismatik Banua itu.

    “Kami ingin mengambil berkah dari sosok Datu Kandang Haji yang dikenal sebagai ulama kharismatik dan berpengaruh di daerah Balangan. Nama ini bukan sekadar identitas, tetapi juga menjadi simbol keteladanan dalam memberikan pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di bidang kesehatan,” ujar Sudirman dalam keterangannya.

    Menurut Sudirman, sosok Datu Kandang Haji sangat dihormati karena dedikasinya dalam menyebarkan ajaran agama Islam serta perannya dalam kehidupan sosial masyarakat Balangan.

    “Kepribadian beliau yang penuh kesabaran, kasih sayang, dan pengabdian, menjadi teladan bagi kami di rumah sakit ini untuk melayani pasien dengan sepenuh hati,” tambahnya.

    Lebih lanjut, Sudirman menyampaikan bahwa filosofi dari nama tersebut juga sejalan dengan visi RSUD Datu Kandang Haji, yakni memberikan pelayanan kesehatan yang ramah, amanah, dan profesional.

    “Kami berharap, dengan membawa nama besar Datu Kandang Haji, rumah sakit ini tidak hanya menjadi tempat berobat, tetapi juga tempat di mana pasien merasa nyaman dan terlayani dengan baik,” tegasnya. (Alfi)

    Baca Juga :   Jadi Lokasi Pembuangan Limbah Medis, Warga Lapor ke Ditreskrimsus Polda Kalsel

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI