PMI Kabupaten Banjar Gelar Forum Pembina PMR dan FORPIS

    WARTABANJAR.COMPMI Kabupaten Banjar mengadakan kegiatan Forum Pembina dan Forum Remaja Palang Merah Indonesia (FORPIS).

    Agenda forum Pembina PMR dan Forpis PMR se Kabupaten Banjar ini dibuka oleh Pengurus PMI Bidang Relawan dan PMR Muhammad Syafi’i Rifqi pada Jum’at 18 Oktober 2024 di Aula Markas PMI Kabupaten Banjar.

    Rifqi menyampaikan pembentukan forum Pembina PMR Kabupaten Banjar bertujuan untuk mengoptimalkan tugas dan fungsi Palang Merah Indonesia (PMI) dalam misi kemanusiaan.

    Kegiatan hari ini dihadiri sebanyak 28 Pembina PMR Tingkat Mula, Madya dan Wira, sedangkan Forpis di ikuti sebanyak 41 Anggota PMR dari 14 Sekolah/ Unit PMR Tingkat WIRA, dan dengan adanya forum Pembina PMR dan FORPIS ini semoga dapat memotivasi sekolah-sekolah yang belum membentuk PMR dan memonitoring kegiatan PMR di Kabupaten Banjar.

    “Dengan dibentuknya forum Pembina PMR ini, dapat mempermudah koordinasi sehingga memunculkan lahirnya sejumlah ide dan gagasan inovasi dari sesama Pembina, sehingga kemajuan PMR dapat membawa nama baik sekolah serta mengenalkan gerakan kepalangmerahan kepada masyarakat,” jelas Rifqi.

    Berdasarkan hasil musyawarah kegiatan Forum Pembina dan FORPIS, di dapatkan beberapa point sebagai berikut :

    1. Dari hasil Musyawarah bersama terpilih Koordinator Forum Pembina PMR PMI Kab. Banjar yaitu Ibu Rusmilawati, S.Pd. dari SMPN 1 Gambut. masa bakti tahun 2024-2025

    2. Dari hasil Musyawarah bersama terpilih Koordinator Forum Koordinator Forum Remaja Palang Merah Indonesia (FORPIS) PMI Kab. Banjar yaitu Muhammad Hafiz Anshari dari SMAN 1 Martapura. Masa bakti tahun 2024-2025.

    Baca Juga :   Pelaksanaan Pengawasan Jasa Konstruksi untuk Pembangunan Infrastruktur Tahun 2024 Berhasil Dilaksanakan Dinas PUPR Kalsel

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI