“Terkait kejadian itu, kami meminta dan memberikan masukan agar pihak klub untuk menjatuhkan sanksi di internal dan dipublikasikan ke masyarakat. Perlu diketahui, kami tidak bisa masuk areanya Persib, karena mereka punya aturan dan SOP sendiri. Persib sebuah korporasi dan kami pun juga korporasi,” urai Ferry.
Sementara itu, dari hasil klarifikasi dengan kedua belah pihak, Ferry Paulus menjelaskan, langkah berikutnya akan menyerahkannya kepada Komisi Disiplin PSSI.
“Kami sudah menutup dari hasil komunikasi kami dengan Persib dan suporter. Selanjutnya, kami memberikan tambahan inputan klarifikasi kepada Komdis. Sekali lagi, pada kasus ini, hukuman bukan pada ranah kami.” (atoe)
Editor Restu