Di Provinsi Kalsel sudah terbentuk DRPPA di 6 Kabupaten/Kota yaitu Kota Banjarbaru, Kabupaten Barito Kuala, Kabupaten Tapin, Kabupaten Tabalong, Kabupaten Tanah Laut, dan Kabupaten Kotabaru.
“Alhamdulillah Juli 2024 dilakukan Pengembangan Desa/Kelurahan Ramah Perempuan dan Peduli Anak dalam rangka Pencegahan Kekerasan terhadap Perempuan (KtP), TPPO dan Perkawinan Anak di Kota Banjarmasin, dimana Kota Banjarmasin telah dibentuk D/KRPPA di lima kelurahan yaitu Kelurahan Sungai Bilu, Kelurahan Sungai Baru, Kelurahan Alalak Selatan, Kelurahan Tanjung Pagar dan Kelurahan Telaga Biru,” sebut Mawar.
Kemudian, di Agustus juga dilakukan Pengembangan Desa/Kelurahan Ramah Perempuan dan Peduli Anak dalam rangka Pencegahan Kekerasan terhadap Perempuan (KtP), TPPO dan Perkawinan Anak di Kota Banjarbaru, dimana Kota Banjarbaru telah dibentuk D/KRPPA di sembilan kelurahan yaitu Kelurahan Sungai Besar, Kelurahan Guntung Paikat, Kelurahan Guntung Payung, Kelurahan Guntung Manggis, Kelurahan Mentaos, Kelurahan Palam, Kelurahan Loktabat Selatan, Kelurahan Landasan Ulin Utara dan Kelurahan Landasan Ulin Timur.
“Dengan adanya kegiatan hari ini dapat membentuk DRPPA di Kabupaten/Kota lain yang masih belum terbentuk sehingga Provinsi Kalsel dapat menjadi provinsi yang ramah perempuan dan peduli anak,” ujar Mawar. (ernawati/mc)
Editor: Erna Djedi