WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Crash dipastikan bakal berlanjut ke musim kedua atau season 2.
Kabar itu diumumkan langsung oleh perusahaan produksinya, ASTORY pada Rabu (21/8/2024), seperti dilansir dari Soompi.
Pertama kali tayang pada 13 Mei 2024 lalu, Crash merupakan drama Korea pertama yang mengangkat tema investigasi kejahatan lalu lintas, yang dibintangi oleh Lee Min Ki, Kwak Sun Young, Heo Sung Tae, dan masih banyak lagi.
Bercerita tentang tim Traffic Crime Investigation (TCI) yang tanpa henti mengejar para penjahat di jalan.
Musim pertama Crash menunjukkan peningkatan rating yang stabil, dengan episode terakhirnya yang mencapai rating pemirsa nasional rata-rata 6,6 persen, yang merupakan rating pemirsa tertinggi kedua dalam sejarah ENA.
Penulis Oh Soo Jin menyatakan, “Musim kedua tidak hanya akan menunjukkan chemistry antara anggota tim TCI, namun juga akan mengungkap beragam cerita dari karakter di Kantor Polisi Namgang. Kami akan berurusan dengan berbagai macam kasus kejahatan lalu lintas, jadi nantikanlah.”
Sutradara Park Jun Woo juga berkomentar, “Terima kasih atas dukungan pemirsa, kami akan melakukan yang terbaik untuk membuat ‘Crash 2’ menjadi serial investigasi gaya Korea yang bertahan lama dengan episode yang lebih beragam dan adegan aksi mobil yang lebih baik.” (yayu)
Editor: Yayu