Kondisi Memprihatinkan Halaman SDN Basirih 10 Viral, Disdik Banjarmasin Segera Lakukan Pembenahan

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Kondisi halaman sekolah yang memprihatinkan di SDN Basirih 10 di Simpang Sungai Jelai, Kecamatan Bannjarmasin Selatan, sempat viral di sosial media beberapa waktu lalu.

    Halaman sekolah itu hanya tanah yang berlumpur, digenangi air dan ditumbuhi rerumputan.

    Menanggapi hal tersebut, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Banjarmasin pun angkat bicara.

    Plt. Kepala Disdik Kota Banjarmasin, Ahmad Bayhaqi mengatakan, pihaknya bakal melakukan perbaikan, yakni memasang panggung di halaman sekolah tersebut.

    Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin sudah membuat perencanaan anggaran itu,” ujar Baihaqi.

    Lebih lanjut, Bayhaqi menjelaskan, alasan pembenahan halaman sekolah itu dengan memasang panggung karena kawasannya berdekatan dengan sungai sehingga akan menimbulkan abrasi yang dapat menimbulkan kerusakan kembali.

    Untuk itu pihaknya merencanakan pemasangan panggung yang dinilai lebih efektif menanggulangi permasalahan saat ini.

    “Itu kami anggarkan sekitar Rp200 juta untuk pemasangan panggung itu menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK),” jelas Bayhaqi.

    Di sisi lain, Bayhaqi mengaku pihaknya terus melakukan pembenahan terhadap sekolah yang mengalami kerusakan dan dinilai tidak layak.

    Pengerjaannya, lanjutnya, menggunakan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK).

    “Sebab penggunaan anggaran APBD tidak memungkinkan untuk pembenahan di tahun ini, namun usulan perbaikan sekolah tetap berlanjut dilakukan,” ucapnya lagi.

    Mengingat hampir 50 persen sekolah negeri di Banjarmasin perlu perbaikan, untuk itu pihaknya terus memberikan perhatian. (Iqnatius)

    Baca Juga :   Kadinkes Kota Banjarmasin Apresiasi Penilaian Germas Kalsel di Puskesmas Sei Bilu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI