Jelang Operasionalisasi PDN Cikarang Tahun Depan, Kominfo Evaluasi Sejumlah Progres

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menyiapkan operasionalisasi Pusat Data Nasional (PDN) Cikarang, Jawa Barat mulai 2025 mendatang. Karena itulah kementerian yang baru disorot lantaran kebocoran data PDN di Surabaya ini tengah menyiapkan evaluasinya dengan matang.

    Demikian dikatakan Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika (Aptika) Kemenkominfo Hokky Situngkir di kantornya, Jumat (09/08/2024). Menurutnya, secara umum pihaknya merasa proses indrastruktur dan desainnya sudah mendekati 100 persen.

    “Yang jelas kita akan bisa aktif mungkin tahun depan awal. Tapi secara umum infrastruktur, desain, itu sudah naik (prosesnya) beberapa persen dari bulan sebelumnya dan kita evaluasi terus-menerus security, backup, rancangannya,” kata Hokky pada awak media di Kantor Kemenkominfo, Jakarta Pusat.

    Dalam hal pengelolaan PDN, nantinya Kemenkominfo pada tahap awal pengoperasian akan menggunakan skema managed service atau layanan yang dikelola pihak ketiga. Kementerian memang tidak akan mengelola langsung PDN Cikarang. Namun Kementerian tetap berpartisipasi memberikan pendampingan pada pihak ketiga yang dipercaya mengelola infrastruktur digital tersebut.

    Tidak hanya itu, dalam pengelolaan PDN Cikarang nantinya Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) juga akan turut dilibatkan untuk memastikan aspek keamanan digitalnya menjadi benar-benar optimal.

    “Sejak awal ini kita berusaha melibatkan BSSN, bahkan dalam evaluasi-evaluasi di beberapa aspek itu mereka ikut memberikan catatan, rekomendasi, asesmen, begitu,” kata Hokky seperti dikutip Wartabanjar.com.

    Baca Juga :   Tahanan KPK Nyanyi: Pengganti Kabel Data Bayar Rp.500 Ribu, Tak Bayar Iuran Diisolasi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI