Pertamina Patra Niaga Gelar Bright Gas Cooking Competition 2024 di Kota Banjarmasin

    Bondan juga memaparkan, bahwa top 3 finalis yang lolos di tahap penyisihan, akan kembali bertanding di grand final untuk memperebutkan hadiah total senilai ratusan juta rupiah, dan kursus memasak eksklusif berstandar internasional di Le Cordon Bleu Thailand.

    Bright Gas sendiri adalah produk LPG unggulan Pertamina yang dapat diandalkan di dapur rumah ataupun tempat usaha. Beberapa keunggulan Bright Gas adalah Double Spindle Valve System (DSVS) atau katup pengaman ganda untuk keamanan ekstra, fitur Bright Gas Scanner untuk memastikan keaslian produk Bright Gas, serta layanan Pertamina Delivery Service 135.

    “Lewat BGCC ini, harapannya Bright Gas makin dikenal dan menjadi pilihan utama masyarakat untuk mengolah berbagai hidangan khas nusantara. Bersama Bright Gas Cooking Competition mari kita kreasikan kelezatan kuliner Nusantara,” jelas Bondan.

    BGCC 2024 juga akan menghadirkan Chef profesional, diantaranya Marisca Tracy sebagai salah satu juri, yang mana dirinya merupakan seorang chef, food flogger, finalis MasterChef Indonesia Season 7, sekaligus content creator.

    Selain kompetisi memasak, sebelumnya pada sesi pembukaan, dari tim Retail Sales Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan Area Kalimantan Selatan memberikan edukasi berupa tips dan tata cara pasang Bright Gas Can serta talkshow product knowlegde Bright Gas kepada para peserta dan masyarakat yang menonton kegiatan ini.

    Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Arya Yusa Dwicandra mengatakan, kompetisi ini digelar sebagai wujud apresiasi Pertamina kepada para pelanggan setia Bright Gas agar senantiasa terus menggunakan produk LPG Non Subsidi yang berkualitas dari Pertamina.

    Baca Juga :   Milan dan Juve Hanya Berbagi Poin

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI