Ustadz Abdul Somad Sampaikan 4 Hal ini dalam Khotbah Jumatnya di Masjid Agung Al Falah Tanah Bumbu

    WARTABANJAR.COM, BATULICIN- Ustadz Abdul Somad mengunjungi Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Jumat (26/7/2024).

    Saat kunjungannya tersebut, ustadz yang biasa disapa UAS ini berkhotbah Jumat di Masjid Agung Al Falah, Jalan Raya Kodeco Km. 2,5, Desa Gunung Antasari, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu.

    Dalam khotbahnya itu, UAS menyampaikan ada 4 hal yang bakal ditanya Allah di hari kiamat kelak.

    “Pertama adalah umur, kedua adalah ilmu,” katanya dalam rekaman video ceramahnya yang diterima redaksi Wartabanjar.com.

    Hal ketiga yang akan ditanya Allah di hari kiamat nanti adalah harta, selanjutnya yang keempat adalah anggota tubuh.

    Di akhir majelis itu, UAS mengajak para jemaah untuk bersama berdoa agar diberikan anak keturunan yang soleh dan solehah, melanjutkan dakwah Islam.

    “Semoga Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu dijaga Allah. Semoga kita semua istikamah dan matinya husnul khotimah,” ujar UAS lagi yang dalam kunjungannya kali ini didampingi Koordinator Tasarruf Lazis ASFA Kalsel, H Sudian Noor.

    (yayu)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Siswa SMA di Gambut Dicegat dan Dipukul Pria Tak Dikenal

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI