Polda Kalsel Turunkan Tim Jihandak Simulasi Hadapi Kerusuhan Pilkada Serentak 2024

    Baca juga: Viral! Warga Sintang Bawa Sampah Gunakan Belasan Truk Ditumpah di Kantor Bupati dan DPRD

    “Simulasi ini merupakan bentuk kesiapan kita untuk menghadapi Pilkada 2024, namun apa yang kita simulasikan ini saya harap tidak terjadi di Kalimantan Selatan,” ujar Kapolda Kalsel, Irjen Pol Winarto.

    Menjelang Pilkada 2024 ini, Polda Kalsel masih menunggu instruksi dari Mabes Polri untuk jumlah personel yang akan diturunkan.

    “Kita masih menunggu instruksi dari Mabes Polri dan kalau sudah ada akan kita gelar apel dan akan saya sampaikan jumlah real-nya berapa,” tambahnya lagi.

    Sejauh ini, Irjen Pol Winarto mengasumsikan seluruh daerah di Kalimantan Selatan merupakan daerah yang rawan. Namun, ada beberapa wilayah yang menjadi atensi pihaknya.

    “Ada beberapa wilayah yang menjadi atensi karena faktor karakteristik wilayah dan jarak tempuh, kemudian situasi politiknya. Untuk daerah rawan konflik, Insyaa Allah tidak ada dan kita sudah berusaha semaksimal mungkin agar Pilkada 2024 berjalan dengan damai dan gembira,” tutup Irjen Pol Winarto. (nurul octaviani)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Ikuti Pelatihan, Magang, dan Sertifikasi Kerja Oleh Pemkab Balangan, ini Harapan Tia

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI