Momen Haru Jemaah Haji Beri Hadiah Kejutan ke Petugas Haji

    Ia juga memohon maaf apabila ada pelayanan yang kurang berkenan.

    “Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila ada salah sikap dan tutur kata dalam pelayanan selama beribadah haji. Jemaah Kloter 100 SOC tetap semangat dan semoga menjadi haji yang mabrur,” kata Harno.

    Sugeng dan empat jemaah haji lainnya memberikan buket bunga dan boneka unta kepada lima petugas haji.

    Momen hari itu disaksikan oleh seluruh jemaah dan PPIH Embarkasi Solo dengan memberikan tepuk tangan yang riuh.

    35.893 Jemaah Sudah Pulang, 9 Orang Masih Dirawat di Tanah Suci

    Kanwil Kemenag Jateng melaporkan kini seluruh jemaah haji asal Debarkasi Solo telah tiba di Tanah Air.

    Mereka berjumlah 35.893 orang, dengan rincian dari Jawa Tengah 32.443 jemaah dan dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 3.450 jemaah.

    Musta’in mengatakan, selisih jumlah jemaah pada masa pemberangkatan dan pemulangan ada 89 jemaah, karena 80 jemaah wafat di Tanah Suci dan sembilan jemaah lagi kini sedang sakit dan masih dirawat di Tanah Suci.

    “Pada prosesi pemberangkatan, ada dua jemaah yang wafat di Embarkasi Solo,” imbuh Musta’in. (berbagai sumber)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Implikasi Penambahan Kursi Menteri, Puan Pastikan Komisi di DPR Bertambah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI