Ini Dia Sosok Thomas Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Akan Dilantik Jadi Wakil Menteri Keuangan

    WARTABANJAR.COM, JAKARTAThomas Djiwandono yang merupakan keponakan Prabowo Subianto dikabarkan akan menjadi Wakil Menteri Keuangan.

    Kabar ini pun telah santer di berbagai platform pemberitaan media nasional.

    Thomas adalah Bendahara Umum Gerindra sekaligus anggota Bidang Keuangan Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Pemerintahan.

    Kabarnya, Thomas akan dilantik menjadi wakil menteri keuangan pada Kamis (18/7/2024) sore.

    Saat ini pemerintah sedang memasuki transisi pemerintahan dari Presiden Joko Widodo menuju pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto yang akan dilantik pada 20 Oktober 2024.

    Menanggapi kabar tersebut, Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kemenkeu Deni Surjantoro mengatakan bahwa kabar pelantikan wakil menteri keuangan masih menunggu kepastian dari Istana.

    “Sementara belum bisa disebut, untuk ininya (jelasnya) tunggu dari istana ya,” kata Deni dilansir Beritasatu.com.

    Lebih lanjut dia mengatakan pelantikan akan dilakukan di Istana dan pihaknya akan mempersiapkan pelaksanaan konferensi pers di kantornya hari ini.

    Namun, dia tidak memerinci tentang konferensi pers tersebut.

    “Jadi pelantikannya di Istana, cuma nanti kami buat konpers (konferensi pers),” terang Deni.

    Thomas merupakan anak pertama dari pasangan Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati Djojohadikusumo, yang merupakan kakak perempuan Prabowo Subianto Djojohadikusumo. (berbagai sumber)

    Editor: Erna Djedi

     

    Baca Juga :   Kementerian PUPR Stop Proyek Infrastruktur Besar, Ini Alasannya

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI