Perkuat Sinergi dan Kolaborasi Keandalan Listrik, PLN Kunjungi Tiga Kejaksaan Tinggi di Kalimantan

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan bersama PLN Group Kalselteng dan PLN Group Kalbar mengunjungi 3 (tiga) Kejaksaan Tinggi (Kejati) di Kalimantan, yaitu Kejati Kalsel, Kejati Kalteng dan Kejati Kalbar.

    Abdul Salam Nganro, General Manager PLN UIP3B Kalimantan menyampaikan tujuan dari kunjungan audiensi ini selain sebagai wadah silaturahmi juga untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi bersama Kejati provinsi setempat. Mengingat wilayah kerja PLN UIP3B Kalimantan yang tersebar di seluruh pelosok pulau Kalimantan sangat membutuhkan dukungan dari berbagai pihak dalam menjaga keandalan listriknya, salah satunya dari pihak Kejati.

    “PLN tidak bisa sendiri dalam menjaga transmisi sepanjang 8478,88 kilometer sirkit (kms), tentu sangat membutuhkan kepedulian dan dukungan dari berbagi pihak untuk saling mengingatkan dan menjaga keandalan listrik di Kalimantan,” jelas Salam.

    PLN UIP3B Kalimantan bersama dengan PLN Group Kalselteng yang terdiri dari PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (Kalselteng) dan Unit Induk Pembangunan (UIP) Kalimantan Bagian Timur (KLT) mengunjungi Kantor Kejati Kalsel (2/7) yang disambut langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalsel, Rina Verawati.

    Rina menyambut baik kunjungan audiensi tersebut dan berharap sinergi ini dapat terus terjalin untuk mendukung terwujudnya keandalan listrik di Kalsel.

    “Kami siap mendukung upaya-upaya PLN dalam menjaga keandalan listrik di banua tercinta,” ungkap Rina.

    Baca Juga :   Masa Tugas Pjs Wali Kota Banjarbaru Berakhir

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI