Waspada Modus Penipuan via Email Mengatasnamakan BSSN RI

    WARTABANJAR.COM – Viral pesan masuk melalui email yang mengatasnamakan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

    Pesan tersebut terdapat upaya phishing yang menggunakan dengan judul “ACTION REQUIRED National Data Center Breach Check”.

    Dikutip akun BSSN RI, terdapat dua jenis modus penipuan penipuan data pribadi atau phising. Yakni melalui email dan situs web palsu.

    AWAS SIBERMAN !
    HATI-HATI ada upaya Phishing yang
    mengatasnamakan BSSN!!
    Saat ini tengah beredar Phishing atau upaya penipuan di dunia maya yang bertujuan untuk mendapatkan informasi sensitif yang penting dari kita, seperti informasi kartu kredit dengan
    MENYAMAR sebagai entitas yang tepercaya.

    Dihimbau kepada seluruh masyarakat untuk berhati-hati terhadap pesan masuk email mengatasnamakan Badan Siber dan Sandi Negara, baik melalui email maupun media online.

    PHISHING BIASANYA dikirim melalui :
    ! Pesan Teks
    ! Email
    ! Situs WEB Palsu yang dirancang untuk terlihat
    seperti situs resmi
    HATI-HATI ya siberman !
    Awas Tertipu !

    Adapun informasi resmi hanya melalui situs resmi www.bssn.go.id, instagram.com/bssn_ri, X.com/bssn_ri, facebook.com/badansiberdansandinegara, tiktok.com/@bssnri, dan youtube.com/@badansiberdansandinegara_ri.

    Modus penipuan di dunia maya ini bertujuan untuk mendapatkan informasi sensitif yang penting, seperti informasi kartu kredit dengan menyamar sebagai entitas yang terpercaya.

    “BSSN mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk berhati-hati terhadap pesan yang masuk melalui email maupun media online yang mengatasnamakan Badan Siber dan Sandi Negara.” (atoe)

    Baca Juga :   Menkominfo Didesak Mundur, Presiden Tegaskan Tak Akan Pecat Budi Arie

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI