Meriahkan HUT Bhayangkara ke 78 Dit Samapta Polda Kalsel adakan Expo 2024

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASINDirektorat Samapta Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar Expo 2024 di Atrium lantai 2 Duta Mall, Kota Banjarmasin, Jum’at (28/07/2024) malam. Kegiatan yang bertemakan “Polri Presisi Samapta Bertalenta”, diikuti para anggota Samapta Polda Kalsel.

    Expo 2024 digelar dengan unjuk kebolehan berbagai macam keahlian personil. Hal itu merupakan kegiatan rutin yang dilakukan para personil terlatih.

    “Expo ini menampilkan berbagai peralatan Samapta yang digunakan dalam tugas kepolisian, termasuk seragam anti huru-hara lengkap dengan senjata, serta baju Rescue untuk penanganan bencana, ” ujar Dir Samapta Polda Kalsel, Kombes Pol Timbul Rein Krisman Siregar seperti dikutip Wartabanjar.com.

    Baca juga: TNI AU Diingatkan Jangan Coba-Coba Main Judi Online!

    Lebih lanjut, kata Krisman, acara ini bertujuan memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk melihat dan mengenal lebih dekat peralatan dan seragam yang digunakan oleh polisi. Hal itu khususnya yang bertugas di Samapta Polda Kalsel.

    “Di dalam pelaksanaannya berbagai atraksi dari anggota kepolisian, seperti seni Barongsai, Pencak Silat, dan Karate juga diperagakan untuk menghibur masyarakat,” Kata Krisman.

    “Pada intinya anggota samapta sudah terlatih dan memiliki kemampuan yang mumpuni, tentunya dengan tugas dan fungsi yang diemban tersebut, para personel yang ada di satuan tentu sudah terlatih,” lanjutnya.

    Baca juga: BUMN Siap Penuhi Kebutuhan Listrik dan Gas di IKN

    Krisman menuturkan, acara ini adalah sebagai bentuk edukasi bagi masyarakat tentang tugas dan fungsi Kepolisian Samapta.

    Baca Juga :   Razia Gabungan di Terminal Tanah Habang Pelaihari, 44 Kendaraan Terjaring, 1 Orang Positif Konsumsi Amphetamine

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI