Kapolri Buka Bhayangkara Fun Walk 2024, Bersama Bergerak untuk Persatuan

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Kepolisian RI (Polri) menggelar Bhayangkara Fun Walk 2024 dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78, Sabtu (22/06/2024). Peserta diberangkatkan langsung Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan.

    Kapolri menuturkan, Bhayangkara Fun Walk 2024 adalah salah satu kegiatan dalam melaksanakan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke-78. Adapun tema fun walk ini adalah ‘Berjalan dalam Kesatuan’.

    “Hari ini kita melaksanakan gerak jalan bersama antara TNI, Polri, Kejaksaan dan kemudian teman-teman dari OKP-OKP kemahasiswaan. Tentunya sesuai dengan temanya bahwa kita bersama-sama bergerak untuk persatuan,” kata Kapolri pada awak media.

    Pihaknya berharap, kolaborasi bersama TNI dan Kejaksaan bisa turut menjaga pembangunan Indonesia menjadi lebih baik.

    Baca juga: Geng Motor Marak, Polsek Banjarmasin Timur Gencar Patroli Malam Hari

    “Dan tentunya kita harapkan bahwa dengan bersama-sama dan bersatu kita bisa membangun dan menjaga Indonesia untuk bisa lebih baik,” sambungnya seperti dikutip Wartabanjar.com.

    Mantan Kabareskrim Polri ini menuturkan, ada berbagai macam kegiatan selain fun walk yang menjadi rangkaian HUT Bhayangkara ke-78. Kegiatan itu antara lain bakti sosial, bakti kesehatan, dan upacara pada 1 Juli mendatang.

    “Rencana akan kita laksanakan di Monas, dengan melibatkan masyarakat juga dan kita harapkan kegiatan ini juga menjadi simbol bahwa Polri bersama-sama dengan TNI dan seluruh stakeholder terkait yang lain selalu bersama-sama untuk rakyat Indonesia,” ucapnya.

    Baca Juga :   Sidang Kasus Polwan Bakar Suami, Sempat Buat Perjanjian Cerai Jika Masih Judi Online

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI