HUT ke-497 Jakarta, Monas Dipadati Warga

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Area Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat dipadati para pengunjung Sabtu (22/06/2024) malam. Masyarakat berdatangan untuk menyaksikan malam perayaan HUT ke-497 Jakarta.

    Perayaan itu, diisi dengan beragam acara hiburan dan pertunjukan musik. Hampir seluruh area Monas dipadati, untuk menyaksikan acara bertajuk “Malam Jaya Raya” tersebut.

    Seorang pengunjung bernama Aminah, asal Matraman, Jakarta Timur, mengaku kaget dengan kepadatan pengunjung area tersebut. Pasalnya, kepadatan Sabtu malam ini tak seperti biasanya karena terlihat lebih semarak.

    Dirinya juga mengaku, sempat terjebak macet lantaran padatnya pengguna kendaraan yang juga berduyun-duyun ke tujuan tersebut.

    Baca juga: Bahaya Judi Online, Kemenag Ingatkan Penghulu Edukasi Pasangan

    “Enggak menyangka sepadat ini, macet bangat sampai parkiran Monas,” kata Minah seperti dikutip Wartabanjar.com.

    Seperti diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyajikan beragam acara dalam kemeriahan di sana, seperti wahana permainan pasar malam, karnaval mobil hias, pesta kembang api, peragaan busana Abang None Jakarta hingga video mapping Monas.

    Acara peringatan HUT Jakarta di tugu tersebut pada pagi hari dan Jakarta Night Carnival pada malam hari di Monas. Dalam rangka memperingati HUT ke-497 Jakarta pada Sabtu, 22 Juni 2024 jam operasional akan berlaku sejak pukul 10.00 sampai 18.00 WIB. Sementara jam operasional Kawasan kompleksnya berlaku sejak pukul 06.00 sampai 23.00 WIB.

    “Jam operasional Sabtu, 22 Juni 2024. Tugu Monas 10.00-18.00 WIB (Tutup Loket 17.00 WIB). Kawasan 06.00-23.00 WIB,” demikian keterangan resmi yang dilansir akun resmi Monas, Jumat (21/6/2024).

    Baca Juga :   Pilgub Aroma Pilpres di Jakarta, Bakal Ada Kejutan di Kampanye Pramono-Rano

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI