Tukang Martabak Pembuat Konten ‘Cari Kepala Anak-anak’ Diamankan Polsek Bati-Bati

    WARTABANJAR.COM, BATI-BATI – Seorang pria yang berprofesi sebagai pedagang martabak diamankan Polsek Bati-Bati, Polres Tanah Laut.

    Pedagang martabak yang diketahui bernama Fauzan itu, diamankan polisi setelah video yang disebarkannya viral dan membuat geger masyarakat.

    Video tersebut berisi konten tentang mencari kepala manusia yang ditujukan kepada anak-anak.

    Hal itu pun kemudian membuat takut warga terutama anak-anak.

    Baca juga: Prakiraan Cuaca Kalsel Minggu 12 Mei Hingga Besok Pagi 13 Mei 2024: Hujan Petir Hingga Cerah Berawan…

    Setelah polisi menelusuri video tersebut, diketahuilah pembuatnya adalah Fauzan dibantu rekannya di Desa Ujung, Kecamatan Bati-Bati, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan.

    Setelah diamankan polisi, Fauzan pun akhirnya membuat klarifikasi dan menyampaikan permintaan maaf.

    “Saya penjual martabak atas nama Fauzan dan rekan saya Dani sehubungan dengan video konten yang saya buat pada hari Rabu tanggal 8 Mei jan 16,30 di Desa Ujung, Kecamatan Bati-Bati, tentang menakuti-nakuti anak dengan konten mencari kepala, saya meminta maaf,” ujarnya, Jumat (10/5/2024).

    Fauzan juga menegaskan, akan menghapus konten video yang telah dibuatnya dan meminta maaf kepada pihak keluarga.

    “Apabila saya mengulang lagi saya siap diproses sesuai hukum yang berlaku,” katanya di Mapolsek Bati-Bati. (ernawati)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Identitas Tukang Becak Ditemukan Mengapung Tak Bernyawa di Sungai Barabai

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI