Terry Putri Bagikan Momen Melihat Gerhana Matahari Total di AS Hingga Salat Kusuf

    WARTABANJAR.COM, NEW HAMPSHIRE- Terry Putri mengunggah momennya menyaksikan gerhana matahari total (GMT) di Amerika Serikat, Kamis (12/4/2024).

    GMT tersebut diketahui terjadi di Amerika Serikat pada Senin (8/4/2024) lalu.

    Dia mengatakan umat Islam setempat melaksanakan salat gerhana matahari (Kusuf) berjemaah di satu masjid.

    “Ada gerhana matahari total 100 persen. Di masjid ada salat gerhana. Aku sudah di masjid sekarang dan waktunya itu sekitar 1 jam lebih sampai gerhananya total,” katanya dalam sebuah rekaman video yang diunggahnya.

    Dia kemudian mengarahkan kamera HPnya ke matahari di langit.

    Menurutnya, kala itu gerhananya baru terjadi seperempat.

    “Sekarang baru seperempat, bisa lihat dari kamera ya,” katanya lalu mengarahkan kameranya ke matahari.

    Di sekitarnya ada sejumlah umat Islam yang akan ikut melaksanakan salat gerhana matahari.

    Dia menyapa mereka, beberapa dari mereka membawa kacamata gerhana lalu mereka melihat GMT tersebut bersama-sama menggunakan kacamata.

     

    View this post on Instagram

     

    A post shared by Terry Putri (@terryputri)

    (yayu)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Reza Arap Sindir Sandiaga Uno Usai Cuit Soal iShowSpeed

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI