Pengumuman Balai PAM Banjarbakula Soal Kebocoran Pipa Air Baku

    WARTABANJAR – Balai Pengelolaan Air Minum (PAM) Banjarbakula mengeluarkan surat pengumuman kebocoran pipa transmisi air baku Balai PAM Banjarbakula.

    Dalam surat bernomor 690/114.1/BPAM/DPUPR diumumkan kebocoran terjadi di area Sei. Landas, Desa Mandikapau, Kabupaten Banjar (3°2723.0″S 114°5632.8″E) pada hari Senin 8 April 2024 sekitar jam 04.45 wita.

    Pelanggan air baku dan air curah pada PTAM Intan Banjar, PTAM Bandarmasih dan PTAM Berkah Banua, bahwa Balai PAM Banjarbakula akan melaksanakan skenario perbaikan semaksimal mungkin sesuai kondisi terkini di lapangan dan kemampuan tim teknis pelaksana.

    Baca Juga

    Kabar Duka Komedian Babe Cabita Meninggal Dunia 

    Sebagai antisipasi terhadap wilayah yang terdampak pengurangan dan
    penghentian suplai air bersih, Balai PAM Banjarbakula yang bekerjasama dengan
    PTAM Intan Banjar, Satpol PP & Damkar Provinsi Kalsel, BPBD Provinsi Kalsel, Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Kalsel dan PTAM Intan Banjar akan menyediakan air
    bersih.

    Distribusikan melalui air tangki, dengan fokus pada wilayah yang mengalami penurunan suplai air bersih, dan untuk pemesanan dapat menghubungi Anto BPAM (082149022272).

    “Kami sampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang timbul akibat keadaan tersebut di atas.

    “Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatian nya kami ucapkan terima kasih.” (atoe)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Banjir Rob Kembali Melanda Kota Banjarmasin, Sejumlah Wilayah Terendam

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI