WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Tayang malam ini, Jumat (15/3/2024), MBC membagikan beberapa foto adegan Wonderful World episode 5.
Wonderful World adalah drakor thriller emosional tentang Eun Soo Hyun (Kim Nam Joo), seorang wanita yang ingin membalas dendam setelah kehilangan putranya secara tragis, dan Kwon Sun Yool (Cha Eun Woo) yang menjalani kehidupan yang sulit setelah putus sekolah kedokteran sampai dia tiba-tiba terlibat dengan Eun Soo Hyun.
Bocoran Sinopsis Wonderful World Episode 5
Di episode sebelumnya, pemirsa diperkenalkan dengan karakter Cha Eun Woo yaitu Kwon Sun Yool yang hidupnya berubah menjadi kacau setelah kehilangan keluarganya dalam kebakaran tragis saat ia kecil.
Pada siang hari, Sun Yool bekerja di tempat bengkel, namun pada malam hari dia menjalankan tugas untuk Kim Joon (Park Hyuk Kwon) menyelinap ke dalam gedung untuk mengumpulkan bukti melawan musuh politik Kim Joon.
Dalam potongan gambar episode 5 yang baru dirilis, Sun Yool digambarkan mengunjungi sarang perjudian terlarang sendirian.
Di tengah kabut asap rokok, tatapan tajam dan ekspresi seriusnya membangkitkan intrik mengenai motif kunjungannya, membuat penonton bertanya-tanya apakah itu ada hubungannya dengan Kim Joon.
View this post on Instagram
Menurut tim produksi drama ini, dilansir dari Soompi, mulai episode ini, kisah tersembunyi Kwon Sun Yool akan terungkap satu per satu dan karakternya akan lebih menonjol.