Hasil Liga Indonesia 2023-2024, Barito Putera Gilas Bali United 4-3

    Setelah itu, Bali United mampu memangkas jarak 2-3 dari Barito Putera seusai Privat Mbarga mengemas gol pada menit ke-60.

    Bermula dari umpan Mohammed Rasshid, Privat Mbarga melepaskan sundulan keras ke gawang Barito Putera.

    Bali United mendapatkan penalti seusai Eber Bessa dijatuhkan di kotak terlarang oleh pemain Barito Putera, Yuswanto Aditya, pada menit ke-69.

    Ilija Spasojevic maju sebagai algojo.

    Ia berhasil menjalankan tugas dengan baik seusai sepakannya ke arah kiri masuk ke gawang Barito Putera. Skor pun imbang 3-3.

    Tak berselang lama, Barito Putera kembali memimpin 4-3 atas Bali United via Eksel Runtukahu saat laga memasuki menit ke-70.

    Eksel melakukan pergerakan cepat.

    Ia lalu melepaskan tembakan keras memakai kaki kiri guna menjebol gawang Bali United.

    Kontribusi Eksel membawa Barito Putera memastikan kemenangan 4-3 atas Bali United. (berbagai sumber)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Erick Thohir Sebut Maarten Paes dan Kekasihnya Luna Bijl Enjoy di Bali

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI