Toko Ponsel di Sungai Tabuk Rusak Berat Akibat Diamuk Api

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA- Sebuah toko ponsel terbakar hingga mengalami kerusakan berat di Jalan Martapura Lama Km. 13 No. 54 RT. 03, Kelurahan Sungai Tabuk Kota, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, Kalsel, Jumat (5/1/2024) dini hari.

    Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) menerima laporan adanya kebakaran itu sekitar 02.43 Wita.

    Toko ponsel yang juga sekaligus rumah itu milik Najaudin, dihuni oleh 1 KK dan 3 jiwa.

    Tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 02.53 Wita, petugas mengerahkan 1 unit Quick Response beserta pompa untuk memadamkan api.

    Petugas di lokasi kejadian memadamkan dan mendinginkan api bersama relawan gabungan yaitu Buser 690, Balakar 654 dan Banjarbaru Rescue.

    Setelah api padam petugas melakukan pendataan dan pengecekan sampai kondisi benar- benar aman dan terkendali hingga selesai penanganan sekitar pukul 03.38 Wita. (ahmad raihan)

    Editor: Yayu

    BACA JUGA: Viral! Diduga Pedangdut Saiful Jamil Diamankan di Jalan Raya, ini Kasusnya

    Baca Juga :   BREAKING NEWS: Kecelakaan Lalu Lintas di Depan Novotel Banjarbaru, 1 Korban Parah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI