WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Di momen Natal 25 Desember 2023 ini, aktor Bertrand Antolin mengucapkan selamat merayakan Natal kepada semua pemeluk agama Kristen, namun dia juga memiliki keresahan tersendiri, khususnya terkait perayaan Natal dan Pemilu 2024.
Hal itu disampaikannya melalui unggahan terbarunya di Instagram, Senin (25/12/2023).
Ia mengatakan, karena menjelang Pemilu 2024 yang rangkaiannya sudah dimulai di akhir 2023 ini, ia menyayangkan mengapa tak ada baliho atau poster ucapan selamat Natal dari politisi peserta Pemilu di tempat umum.
Hal ini tak seperti di Natal tahun-tahun sebelumnya.
“Hi, everyone! Merry Christmas from me. Di Natal ini I wanna express my concern, mohon maaf sebelumnya, kalau teman-teman di sepanjang jalan tu banyak sekali poster, baliho dari politisi dan calon politisi yang akan mengikuti kontestasi Pemilu 2024,” katanya.
Dari poster-poster itu, ada satu hal yang membuatnya sedih juga yaitu ada yang dipaku di pohon, bahkan dia melihat ada satu pohon yang paku poster politisinya mencapai 8 buah.
Setahunya, hal ini dilarang alias tak sesuai peraturan.
“Yang buat Bertrand concern dan juga sedih itu banyak sekali yang dipaku di pohon, tolong koreksi Bertrand kalo Bertrand salah, setahu Bertrand peraturan itu nggak boleh dipaku di pohon cuma bolah diikat. Ada satu pohon sampai 8 paku. Please, don’t do that! Tolong koreksi ya gaes,” ujarnya.
“Yang kedua yang juga Bertrand perhatikan di tahun ini dibanding tahun-tahun sebelumnya hampir nggak ada poster baliho yang mengucap Selamat Hari Natal dari yang tadi Bertrand sebut,” katanya lagi.

