Tahura Sultan Adam Bakal Dilengkapi Kabin dan Glamping Ber AC

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU- Kawasan wisata Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam, Mandiangin, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan kini dilengkapi fasilitas kabin, glamping, dan sebagainya.

    Peletakan batu pertama (groundbreaking) dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Kehutanan bersama PT. Shafwah Global Utama di Tahura Sultan Adam, Jumat (8/12/2023).

    Kegiatan ini merupakan tindaklanjut perjanjian kerjasama antara Pemprov Kalsel dan PT. Shafwah Global Utama pada pertengahan Juni 2023 lalu.

    Gubernur Kalsel, H. Sahbirin Noor melalui Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Husnul Khatimah, berharap melalui kerjasama ini, kunjungan wisatawan ke kawasan Tahura Sultan Adam lebih meningkat.

    Pembangunan sarana dan prasarana pendukung yang menarik, nyaman, aman dan harga yang terjangkau, menurut Husnul, juga harus dilengkapi dengan penyebaran informasi yang seluas-luasnya tentang wisata di Tahura secara aktif dan masif.

    “Sehingga bukan hanya kunjungan wisatawan lokal dan nasional tetapi diharapkan bisa menarik wisatawan internasional,” jelasnya, dikutip dari laman Pemprov Kalsel, Senin (11/12/2023).

    Penampakan desain fasilitas sarana dan prasarana yang akan melengkapi kawasan wisata Tahura Sultan Adam, Kabupaten Banjar, Kalsel. Foto: Facebook/Tahura Sultan Adam

    Tahura Sultan Adam merupakan tempat wisata alam unggulan di Pemprov Kalsel.

    Pada tahun 2022, kunjungan wisatawan ke obyek wisata Mandiangin dan Bukit Batu di kawasan Tahura Sultan Adam ini sudah lebih dari 100 ribu orang.

    Baca Juga :   Terkendala Pengiriman Akibat Cuaca Buruk, Sejumlah Bahan Pokok di Kabupaten Banjar Alami Inflasi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI