WARTABANJAR.COM – Lagi, dugaan peredaran beras plastik kembali muncul di Kelurahan Pasar Ujung, Kabupaten Kepahiang, Bengkulu.
Adalah seorang ibu rumah tangga, Yani yang membeli beras di pasar Kepahiang menunjukkan ciri yang berbeda.
Meskipun beras tersebut tampak normal saat dimasak, warga mengaku rasanya sangat berbeda ketika dikonsumsi.
Baca Juga
Kebakaran PT Jamkrida Kalsel di Kertak Baru Banjarmasin
“Baru kali ini membeli (seperti beras plastik) di pasar. Kalau kita makan, seperti kerak nasi yang kering dan terasa seperti nyangkut di tenggorokan,” kaya warga Kelurahan Pasar Ujung bernama Yani, Minggu (15/10/2023).
Yani bahkan membentuk bulatan kecil, kemudian dilempar ke lantai, beras tersebut memantul seperti karet.
Berbeda dengan beras dari kelurahan tidak menunjukkan reaksi memantul di lantai. Yani pun telah melaporkan temuan ini kepada pihak RT dan kelurahan.
Baca selengkapnya di :
Curigai Peredaran Beras Plastik Warga Bengkulu Lapor RT