WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Kebakaran terjadi di Jalan Musium Perjuangan No. 20 RT 014 RW 002 Kelurahan Sungai Jingah, Kecamatan Banjarmasin Utara, Minggu (1/10) sekitar pukul 02.41 dini hari.
Api menghanguskan bagian dinding rumah milik Nasiah dengan kerusakan sekitar 25 persen.
Disebutkan rumah terbakar saat dalam keadaan kosong. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
Damkar Kota Banjarmasin mampu memadamkan api sekitar pukul 03.15 WITA.
Baca Juga
Mobil Terbalik di Bati Bati, Dua Korban Alami Patah Tulang
“Penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan pihak berwajib,” kata Kalak Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan
Kota Banjarmasin, Husni Thamrin.(muhammad ahdianoor)
Editor Restu