Komentar Wulan Guritno Usai Diperiksa Bareskrim Kasus Dugaan Promosi Judi Online

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Akhirnya artis Wulan Guritno memenuhi panggilan Bareskrim Polri terkait kasus dugaan promosi judi online.

    Wulan tiba di Bareskrim Polri, Kamis (14/9/2023), sekitar pukul 10.40 WIB.

    Wulan Guritno menyelesaikan proses pemeriksaan di Bareskrim Polri selama hampir enam jam.

    Wulan Guritno diklarifikasi terkait dengan dugaan mempromosikan judi online.

    Terpantau Wulan Guritno keluar dari gedung Bareskrim Polri pada pukul 17.12 WIB.

    Wulan mengaku dirinya merasa senang bisa memenuhi panggilan dari penyelidik Bareskrim Polri untuk memberikan klarifikasi terkait dengan video dugaan mempromosikan judi online.

    “Aku hari ini seneng banget bisa bertanggung jawab memenuhi panggilan untuk klarifikasi dan aku seneng banget dikasih ruang untuk klarifikasi,” tutur Wulan kepada wartawan usai diperiksa penyidik Bareskrim.

    “Dan pasti aku berterima kasih banget dengan tim penyidik dari Bareskrim Siber, sangat profesional,” imbuhnya.

    Kendati begitu, Wulan enggan berbicara banyak dan lebih jauh lagi mengenai proses klarifikasi yang dilaksanakannya.

    Dia bergegas meninggalkan Bareskrim Polri tanpa menjawab pertanyaan awak media.

    “Dan juga aku terima kasih temen-temen media yang setia nunggu aku, sekarang aku udah harus ke pekerjaan aku berikutnya,” pungkasnya.

    Diberitakan sebelumnya, Wulan Guritno memenuhi undangan penyidik Bareskrim Polri untuk menjalani pemeriksaan terkait dengan dugaan mempromosikan judi online.

    Yang bersangkutan tiba di Bareskrim Polri sekitar pukul 10.39 WIB dengan setelan baju berwarna hitam dan bergegas masuk ke gedung.

    Baca Juga :   Baru Tayang 2 Episode, When the Phone Rings Sukses Masuk 9 Besar Tayang Global Netflix dan 3 Besar OTT Korea

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI