Guru Tungkal Isi Ceramah Tabliq Akbar di Masjid Sabilal Muhtadin, Sampaikan Beberapa Hal Berikut

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor atau akrab disapa Paman Birin menghadirkan KH Fakhruddin Nur atau akrab disapa Guru Kuala Tungkal Jambi di Ruang Induk Masjid Raya Sabilal Muhtadin, mengisi ceramah Tabliq Akbar yang merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi Provinsi Kalsel tahun ini, Minggu (3/9) sehabis Salat Maghrib.

    Penyampaian ceramah KH Fakhruddin Nur dengan ciri khasnya menghibur sehingga isi ceramahnya dengan mudah dipahami jemaah yang memadati Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin.

    Dihadapan jemaah Tabliq Akbar Guru Tungkal menyampaikan bahwa pentingnya ikhlas dalam menjalani kehidupan duniawi. Karena pada akhirnya akan menemui yang namanya kematian.

    “Selalu bersyukut atas takdir Allah SWT,” katanya.

    Oleh sebab itulah semasa hidup penting mengingat kematian. Menurutnya dengan mengingat kematian maka seseorang akan lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

    Disampaikannya pula agar dalam menjalani kehidupan dunia tak perlu ada perselisihan bahkan perkelahian. Hendaknya selalu berkasih-kasih sayangan yang dimulai dari rumah tangga.

    “Jika sudah tidak ada kasih sayang, jangan harap rumah tangga mendapat berkah,” katanya.

    Disela-sela menyampaikan materi ceramahnya, Guru Tungkal mengisahkan cerita-cerita lucu yang sarat makna. 

    Pada Tabliq Akbar ini hadir Asisten Bidang Hukum dan Pemerintahan, M Sulkan, Ketua Pengelola Masjid Raya Sabilal Muhtadin, H Darul Qutni, perwakilan dari Kantor Kementerian Agama Kalsel dan perwakilan Forkopimda. (Hasby)

    Baca Juga :   Terpilih Kategori Suara Sopran, Risma Uli Malumma Sagala Siap Harumkan Kabupaten Banjar di Paduan Suara Gita Bahana Nusantara Nasional di Istana Merdeka

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI