Wanita Asal Teluk Tiram Banjarmasin Diamankan di Mapolres Tabalong, Ini Gara-garanya

    WARTABANJAR.COM, TANJUNG – Seorang wanita asal Teluk Tiram, Kecamatan Banjarmasi Barat, Kota Banjarmasin, terpaksa berurusan dengan Polres Tabalong.

    Perempuan berinisial RV (30) itu, diamankan Sat Reskrim Polres Tabalong dipimpin Iptu Galih Putra Wiratama STrK SIK di sebuah di sebuah rumah di Kelurahan Tanjung, Kecamatan Tanjung, Tabalong, Selasa (29/8/2023).

    Kapolres Tabalong ABKP Anib Bastian SIK MH melalui PS. Kasi Humas Iptu Sutargo SH MH menjelaskan, RV diamankan atas dugaan penggelapan mobil sewaan yang dilakukannya pada 20 Agustus 2023.

    Kejadian bermula Jumat (23/6) pagi saat RV mendatangi korban MI (28), warga Kelurahan Belimbing, Kecamatan Murung Pudak, Tabalong, bermksud menyewa 1 unit mobil penumpang warna orange metalik dengan biaya Rp350 ribu per hari.

    Baca juga: Porgosi Kota Banjarmasin Sabet Dua Gelar Balogo Adaro Open di Tabalong

    Kemudian pada Senin (3/7) RV menelepon MI dan mengatakan bahwa ingin memperpanjang sewa mobil selama satu bulan dan korban menyetujui menyewakan mobil tersebut dengan biaya Rp8 Juta per bulan.

    Kemudian pada Kamis (3/8) RV kembali menghubungi korban agar pembayaran sewa mobil yang semula dibayarkan perbulan agar dibayar dibayarkan per minggu sebesar Rp2 juta.

    Pada Minggu (20/8) pagi korban menyetujui perjanjian pembayaran sewa mobil perminggu tersebut.

    Namun karena pelaku RV sering terlambat melakukan pembayaran sewa, korban berencana mengambil mobil tersebut.

    Saat akan diambil, pelaku RV mengaku mobil tersebut telah digadaikan sebesar Rp15 juta kepada seseorang berinisial ZK di kecamatan Padang Batung, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

    Baca Juga :   Dukung Program Presiden Prabowo, Dislutkan Kalsel Ajak Anak-anak Gemar Makan Ikan Bergizi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI