Terekam CCTV Aksi Copet di Jalan Berintik Martapura Pakai Scoopy Putih

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Terekam kamera CCTV aksi copet di Jalan Berintik, Martapura, Kabupaten Banjar, Sabtu (22/7) pukul 08.01 WITA.

    Dalam rekaman CCTV, copet mengendarai Honda Scoopy putih menyasar seorang wanita paruh baya yang menggunakan sepeda.

    Hanya dalam hitungan detik, ia mendekati wanita pengayuh sepeda dan mengambil diduga tas di yang diletakkan di depan sepeda.

    Sontak wanita tersebut langsung berteriak ‘copet copet’.

    Namun pengendara Scoopy putih itu langsung tancap gas dan berlalu. Tidak terlihat nopol dari Scoopy putih tersebut.

    Pun belum diketahui identitas korban copet.(ehn)

    Baca Juga

    Pengendara Scoopy Tabrak Truk di Margasari Tapin

    Editor Restu

    Baca Juga :   70 Rumah Terdampak Banjir di Desa Pengayuan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI