Lazis Assalam Fil Alamin Daftarkan Puluhan Driver Ojek Online SIAPBOS Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

    WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Lazis Assalam Fil Alamin Kalimantan selatan menyalurkan zakat berupa bantuan kepada 65 driver transportasi ojek online di Tanah Bumbu, SIAPBOS. Bantuan mulai dari mendaftarkan mereka sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan hingga perlengkapan keamanan berkendara, seperti helm, jaket.

    Ketua Lazis Assalam Fil Alamin Kalsel, H Sudian Noor mengatakan, penyaluran zakat kepada driver transportasi online ini mengingat mereka sebagai tulang punggung keluarga. Perjuangan mereka di jalan raya memiliki resiko yang sangat besar.

    “Perjuangan mereka di jalan raya sebagai driver transportasi online memiliki resiko yang sangat besar. Oleh sebab itulah mengikutsertakan mereka dalam kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan,” katanya.

    Pria yang akrab disapa H Dian ini juga mengatakan, semoga perusahaan yang menaungi para driver online lainnya yang beroperasi di Kalsel juga memberikan perhatian serupa seperti Lazis Assalam Fil Alamin Kalimantan Selatan.

    Jaket driver transportasi online SIAPBOS bekerjasama dengan Lazis Assalam Fil Alamin (ASFA) Kalsel. (wartabanjar.com/istimewa)

    Perwakilan driver transportasi online SIAPBOS, Muhammad Rezky bersyukur adanya perhatian dari Lazis Assalam Fil Alamin Kalsel kepada para driver transportasi online SIAPBOS.

    “Terimakasih kepada Lazis Assalam Fil Alamin, mudah-mudahan ini juga menjadi berkah bagi anggota keluarga kami yang lain,” ungkapnya.

    Layanan transportasi online SIAPBOS tersedia melalui aplikasi di playstore dan Appstore.

    Dibawah naungan PT SIAPBOS Borneo Nusantara, transportasi online ini berkantor di Jalan Sabar Subur Kelurahan Baroqah Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan. (has)

    Baca Juga :   Mulai Pekan Depan KPU Banjarmasin Distribusikan Logistik Pilkada 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI