Terungkap Alasan Lionel Messi Tak Mau Datang ke Indonesia

    WARTABANJAR.COM – Megabintang Timnas Argentina Lionel Messi dipastikan batal datang ke Indonesia untuk melakoni laga FIFA Matchday Juni 2023 antara Timnas Indonesia vs Argentina.

    Ternyata tak datangnya Messi, bukan karena masalah kondisi yang ada di Indonesia, tapi karena alasan pribadi sang bintang.

    Media Argentina menyebut Messi tak ke Indonesia karena butuh liburan sebelum gabung Inter Miami.

    Media Argentina Vermouth Deportivo melaporkan Argentina akan bertemu Indonesia tanpa kehadiran Messi yang pantas mendapatkan waktu liburan sebelum bergabung dengan Inter Miami.

    BACA JUGA: TERBARU Jurnalis Gaston Edul Pastikan Messi Tak Jadi ke Tanah Air, Ini Link Nonton Laga Indonesia Vs Argentina

    “Argentina akan bertemu Australia lebih dulu dan menurut kabar, selanjutnya mereka akan bertemu Indonesia tanpa kehadiran Messi yang memang pantas berlibur sebelum bergabung dengan Inter Miami, klub barunya.Setelah pertandingan persahabatan ini, Albiceleste akan mulai memikirkan seperti apa Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan nantinya,” tulis Vermouth Deportivo dalam artikelnya, Minggu (11/6).

    Argentina akan melakoni dua laga uji coba dalam FIFA Matchday Juni 2023 ini. Sebelum duel lawan Indonesia, Argentina terlebih dulu bakal berhadapan dengan Australia di China pada Kamis (15/6).

    Dengan dua jadwal yang berdekatan, Lionel Scaloni sudah punya rencana membagi menit bermain kepada para pemainnya.

    Pada laga lawan Australia di Beijing, Scaloni dikabarkan bakal menurunkan pemain-pemain terbaik seperti Lionel Messi, Rodrigo De Paul, Angel Di Maria, dan bintang-bintang timnas Argentina lainnya.

    Sedangkan saat Argentina menghadapi Indonesia, Scaloni akan melakukan rotasi dengan menurunkan pemain-pemain yang belum bermain lawan Australia atau pemain muda.

    BACA JUGA: Survei: Minat Penonton Saksikan Laga Indonesia vs Argentina Tetap Tinggi

    Bahkan banyak kabar yang beredar jika Lionel Messi tidak akan ikut membela Argentina saat melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 19 Juni nanti.

    Selain memberi istirahat para pemain utama yang juga baru menyelesaikan kompetisi di Eropa, rotasi juga bertujuan untuk melihat kemampuan pemain-pemain yang masih minim menit bermain.

    Pasalnya selepas FIFA Matchday Juni, Argentina akan menghadapi kualifikasi Piala Dunia 2026 mulai September.(wartabanjar.com/berbagai sumber)

    editor : didik tm

    Baca Juga :   Pelatih Chelsea Enzo Maresca Tak Sabar Tundukkan Mantan Klubnya

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI