Pemandangan Umum Fraksi Atas LPj APBD 2022 Tanbu, DPRD Apresiasi 10 Kali WTP

    WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK kepada Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu mendapat apresiasi DPRD setempat saat penyampaikan pemandangan umum fraksi terhadap LPj 2022 Bupati HM Zairullah Azhar.

    Fraksi PDIP yang diwakili Abdul Rahim menyampaikan apresiasi terhadap laporan pertanggung jawaban APDB tahun anggaran 2022 yang mana realisasi belanja daerah mencapai 97 persen dan meraih WTP 10 kali berturut-turut dari BPK.

    “Namun ada beberapa catatan yang juga kami sampaikan yakni terkait depisit anggaran serta beberapa program yang belum terealisasi sepenuhnya,” kata Rahim.

    Oleh karena itu, tandasnya, melalui sidang paripurna ini fraksinya berharap pada tahun 2023 ini semua program prioritas dapat terlaksana dengan capain sesuai yang ditargetkan.

    Baca juga: Hj Wahyu Windarti Zairullah Ikuti Verifikasi Kabupaten Layak Anak Kementerian PPPA RI Secara Daring

    Sidang paripurna DPRD dengan agenda pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap Raperda Laporan Pertanggungjawaban (LPj) APBD Tahun Anggaran (TA) 2022, Kamis (8/6/2023), dipimpin Ketua DPRD Tanah Bumbu Andrean Atma Maulani dan di hadiri oleh Anggota DPRD, SKPD, dan Forkopimda.

    Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andre Maulani, mengatakan bahwa pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja daerah merupakan bagian dari pelaksanaan demokrasi yang secara konseptual bermuara kepada rakyat, sebagai pemberi mandat, baik bagi eksekutif maupun legislatif.

    “Tidak hanya sebagai bentuk akuntabilitas Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu dalam mengelola dan menggunakan anggaran, tetapi juga sebagai sarana evaluasi atas capaian kinerja program pembangunan daerah yang telah dilaksanakan selama 1 (satu) tahun anggaran,” jelasnya.

    Baca Juga :   BPBD Balangan Gelar Bimtek untuk Perencanaan Pembangunan Daerah Tentang Kebencanaan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI