Popda Kalsel: Banjar Duduki Puncak Klasemen Cabor Panjat Tebing

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Kontingen Kabupaten Banjar rebut dua mendali emas dalam Cabang Olahraga (Cabor) Panjat Tebing di Pekan Olah Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan Selatan (Kalsel) Tahun 2023, di Kota Banjarmasin.

    Dua mendali emas tersebut di nomor bolder perorangan putri, dan nomor led perorangan putra yang keduanya berhasil direbut oleh atlet dari kontingen Kabupaten Banjar.

    Presiden Juri Cabor Panjat Tebing Popda Kalsel, Adam Syaifullah mengatakan, dalam Popda kali ini untuk dicabor panjat tebing diikuti oleh 12 komtingen kabupaten/kota di Kalsel.

    “Yang mengikuti itu ada 12 kontingen kabupaten/kota, kecuali Kabupaten Tanah Bumbu,” ujar Adam, Jumat (26/5) siang.

    “Dari hasil konfirmasi dengan pihak Kabupaten Tanah Bumbu, memang atletnya masih belum ada yang siap,” lanjutnya.

    Adam menyampaikan, untuk di cabor panjat tebing sudah ada dua nomor yang dipertandingkan, yakni nomor bolder putri perorangan, dan nomor led putra perorangan.

    “Untuk kedua nomor tersebut berhasil dijuarai oleh atlet dari kontingen Kabupaten Banjar, sehingga saat ini berada di puncak klasemen

    Lebih lanjut, Adam menjelaskan, hingga saat ini untuk pertandingan berjalan dengan normal, tanpa ada mengalami gangguan yang berarti.

    Kendati demikian, lanjut Adam, dari segi perlengkapan sendiri terbilang masih ada kelurangan.

    “Yang namanya kita didaerah, kita memang masih perlu penambahan peralatan, seperti peralatan pengaman, seperti bolder untuk matras. Tetapi meski demikian, itu tidak mengganggu kelancaran jalannya pertandingan,” pungkasnya. (qyu)

    Baca Juga :   Euro 2024: Toni Kroos Serius Soroti Dua Pemain Kunci Tim Spanyol Ini

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI