WARTABANJAR.COM, TABALONG – Jelang kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Kalimantan Selatan (Kalsel), beredar ajakan makan gratis.
Pesan berantai di grup whatsapp itu berisi ajakan makan gratis di Pasar Mabuun, Kabupaten Tabalong pada Kamis, 16 Maret 2023 hingga Jumat, 17 Maret 2023.
“Untuk kedatangan bapak Jokowi..hari Jum,at masyarakat dapat makan gratis di terminal
Mabuun.mau makan apa aja bebas.”
“Semua warung di buka..daerah Mabuun jadi masyarakat bebas makan.”
Dalam pesan berantai di grup whatsapp tersebut, disebutkan Presiden Jokowi tiba di Kalsel pada Kamis, 16 Maret 2023 dan berkunjung ke Kabupaten Tabalong hingga Jumat, 17 Maret 2023.
Baca Juga
Pelaku Pengrusakan Kaca Mushola Daarul Jamaah di Irigasi Diamankan Polisi
Akun resmi media center Tabalong menegaskan kabar tersebut adalah hoaks atau tidak benar.
Tidak ada acara resmi makan gratis bersama Presiden Jokowi di Pasar Mabuun.
Kedatangan Jokowi di Tabalong untuk menghadiri Muktamar Rabithah Melayu Banjar. Selain itu, Jokowi juga dijadwalkan hadir dalam acara Istighosah.
Untuk acara Istighosah, Bupati Tabalong Anang Syakhfiani sudah menginstruksikan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) baik guru maupun perangkat desa untuk hadir dalam acara tersebut.
“Semua ASN, semua guru dan semua perangkat desa dan lain-lain saya ingin pastikan jumlahnya 5.000 saya minta hadir di acara tersebut,” ujar Anang Syakhfiani dalam keterangannya yang diterima, Senin (13/3/2023).(aqu)
Editor Restu