Kakorlantas Minta HDCI Jadi Contoh Berkendara Aman bagi Komunitas Motor Lain

    WARTABANJAR.COM, SEMARANG – Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) diminta untuk bisa memberikan contoh berkendara aman (safety riding) kepaada komunikasi motor lainnya.

    Apalagi, fenomena motor gede sekarang semakin banyak begitu juga kehadiran komunitas-komunitasnya.

    Hal itu disampaikan Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Irjen Pol Firman Shantyabudi.

    Menurut Firman, ia menyambut baik kehadiran moge demi memperkuat tingkat kemitraan di jalan raya.

    “Kami tentunya dari Kepolisian lalu lintas khususnya menyambut baik bahwa apa yang akan kita sampaikan dalam kapasitas di jalan, itu akan memperkuat tingkat kemitraan kita,” kata Irjen Firman, saat menghadiri dan memberikan pembekalan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) HDCI di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (4/3/2023).

    Oleh karenanya, Irjen Firman mengungkapkan bahwa sudah ada kerjasama terlebih dahulu antara HDCI dengan para anggota kepolisian di jalan demi menciptakan rasa aman dan keselamatan saat berkendara.

    “Ini artinya dalam kesempatan ini kami mengimbau kembali untuk meningkatkan safety itu di jalan raya. Kemudian kita juga memberikan diskusi untuk bagaimana ke depan mereka yang berada di jalan betul-betul bisa terlindungi dengan baik,” ungkap dia.

    Dengan begitu, dirinya berharap bahwa apa yang dilakukan oleh HDCI dapat menjadi contoh baik bagi rekan-rekan komunitas motor lainnya.

    “Kami menyambut baik ini moga-moga apa yang dijadikan contoh oleh HDCI bisa diikuti oleh yang lain secara komunitas,” ujar dia.

    Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum HDCI Ahmad Sahroni berterimakasih kepada Kakorlantas yang telah menghadiri sekaligus memberi pembekalan di acara rakernas klub mogenya itu.

    Baca Juga :   Sri Mulyani Silaturahmi Lebaran ke Para Mantan Presiden : Warganet Heran Tak Ada Foto Bersama Megawati

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI