Tewas Dimutilasi, Kepala Model Cantik Abby Choi Akhirnya Ketemu di Panci Sup Tertutup Lemak dan Lobak

    WARTABANJAR.COM, HONG KONG – Polisi akhirnya menemukan kepala mendiang Abby Choi yang berhari-hari dicari. Bagian jenazah ini ternyata disembunyikan dalam salah satu dari panci sup besar yang ditemukan kepolisian pada Jumat pekan lalu.

    Penemuan ini diyakini memberi petunjuk mengenai apa yang terjadi pada mendiang korban pembunuhan dan mutilasi tersebut.

    Dilansir dari Channel News Asia, Inspektur Alan Chung dari Unit Kriminal Wilayah Kowloon West mengungkap kondisi panci sup tempat kepala ini ditemukan.

    “Ketika kami menemukan dua panci sup di tempat kejadian, salah satu pot yang berukuran kedalaman 50 centimeter dan diameternya 40 centimeter, hampir penuh dan ditutupi dengan lemak tebal, beberapa wortel dan lobak hijau serta daging cincang yang diyakini diyakini merupakan sisa-sisa tubuh sang model” kata Alan Chung.

    Baca juga: Ngeri! Detik-detik Tambang Batu Bara Longsor Timbun Puluhan Truk Besar yang Sedang Beraktivitas

    Saat menemukan barang bukti ini di TKP pada Jumat, polisi memutuskan untuk tidak banyak mengotak-atik panci berikut isinya. Alasannya, agar barang bukti ini bisa diamankan dalam kondisi seasli mungkin. Alhasil, kepala ini baru ditemukan pada hari Minggu.

    Menurut kepolisian, kepala dan tulang rusuk yang ditemukan itu diyakini milik Abby Choi, tetapi tes DNA diperlukan untuk memastikannya.

    Panci itu dibawa ke kamar mayat pada hari Sabtu. Lalu di hari Minggu, ahli forensik mulai memeriksa isinya. Saat itulah mereka menemukan kepala dan tulang rusuk. Ahli forensik mengungkapkan bahwa seseorang telah mencoba untuk memukul kepala Choi sebelum ia meninggal dunia.

    Dilansir dari Channel New Asia, Senin (27/2/2023), di bagian belakang kepala ditemukan lubang berukuran 6,5 sentimeter kali 5,5 sentimeter.

    The Standard mencatat bahwa luka ini berada di bagian kanan tengkorak, dan kemungkinan disebabkan oleh hantaman benda keras.

    Pakar forensik menduga ini adalah pukulan yang menyebabkan kematian pada sang sosialita Hong Kong. Sebelumnya, muncul spekulasi bahwa tengkorak ini memang hendak dihancurkan, tapi kondisinya relatif masih utuh. (berbagai sumber)

    Baca Juga :   Kalsel Waspada Banjir Hingga Akhir November

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI