WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pantang berkoaliasi dengan tiga partai.
Ketiga partai tersebut, adalah Nasdem, Demokrat, dan PKS>
Hal itu ditegaskan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto, bahw memastikan partainya tidak akan berkoalisi dengan Nasdem, Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Pilpres 2024.
Pasalnya, kata Hasto, tiga parpol yang sedang menggagas Koalisi Perubahan tersebut, akan mengusung, antitesa dari Presiden Joko Widodo, yakni Anies Baswedan, di Pilpres 2024.
“(Kami akan) bergabung dengan koalisi yang tidak mengusung antitesa Pak Jokowi sehingga kami jelas berbeda dengan NasDem, Demokrat, PKS yang telah mengusung Bapak Anies Baswedan,” ujar Hasto di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2023), dilansir Berita Satu.
Hasto mengatakan, PDIP tidak mungkin bergabung dengan koalisi yang akan mengusung Anies.
“Anies memiliki rekam jejak yang tak senafas dengan perjuangan partainya. Termasuk, karena Anies tidak melanjutkan kebijakan Presiden Jokowi saat menjadi Gubernur DKI Jakarta,” ujarnya.
Meski demikian, Hasto Kristiyanto mengucapkan selamat telah terbentuknya koalisi perubahan yang mengusung Anies Baswedan. Yaitu koalisi antara NasDem, Demokrat dan PKS.
“Bagi PDI Perjuangan kami mengucapkan selamat ketika antara NasDem, Demokrat, dan PKS sudah membangun suatu kerja sama politik tersebut dan kemudian semakin mengerucut karena ini hak dari setiap partai dalam proses pencalonan presiden dan wakil presiden,” ujar Hasto dikutip dari Merdeka.com.